Friday, August 05, 2016

“Ikan RI Kuasai Pasar Eropa Hingga Amerika” Keinginan Menteri Susi

Source: liputan6.com
Sektor Perikanan didalam negeri terus digenjot oleh Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti. Menteri Susi menargetkan ikan dari Indonesia mampu menguasai pasar Eropa dan Amerika Serikat.

Dalam acara The Economist di Hotel Shangri-La Jakarta, kamis (28/7/2016) Susi menyampaikan keinginan produk ikan Indonesia masuk ke pasar Internasiona sampai ke Eropa dan Amerika Serikat secara langsung dari Indonesia.

Untuk merealisasikan keinginan tersebut, Menteri Susi mengatakan saat ini untuk memonitor semua pergerakan kapal yang ada di Indonesia digunakan VMS.  VMS digunakan untuk mencegah terjadinya ilegal fishing dan juga transhipment. Menteri Susi menjelaskan, bahwa adanya transhipment tidak ahanya akan adanya pencurian ikan, tetapi ada kriminal lainnya seperti pencurian BBM, narkoba hingga perdagangan manusia dimana semua merugikan negara. Susi menambahkan, sektor perikanan mengalami pertumbuhan secara signifikan pada kuartal I tahun 2016 yaitu 6,9%. Pertumbuhan tersebut lebih tinggi dari rata-rata pertumbuhan nasional sebesar 4,92%. Saat ini nilai tukar nelayan terus meningkat. Meskipun ada inflasi, nelayan bisa teraga dengan kondisi baik.
Share:

0 komentar:

Post a Comment